Hallo teman-teman, jumpa lagi dengan saya dalam pembahasan seputar dunia desain grafis. Pada pertemuan kali ini saya akan membahas tentang Cara Membuat Volume Di Dalam Objek. Software yang akan kita gunakan adalah adobe illustrator. Teman-teman mungkin sering melihat atau pernah melihat dalam sebuah desain CV, dimana di dalamnya keahlian atau keterampilan kita ditampilan dalam bentuk persegi panjang bervolume. Volumenya mulai sari 50% hingga 100%.

Nah di tutorial ini saya akan menjelaskan bagaimana Cara Membuat Volume Di Dalam Objek tersebut. Caranya cukup sederhana, teman-teman buka adobe iilustratornya di computer atau di laptop. Ikuti langkah-langkah Cara Membuat Volume Di Dalam Objek dibawah ini secara berurutan :

1.Buat lembar kerja baru ukuran A4 (21 x29.7 cm). Dengan cara ke menu file > new > muncul jendela new document > pilh ukuran A4 > ok.

Cara Membuat Volume Di Dalam Objek - 1

2. Buat sebuah persegi panjang menggunakan rectangle tools dengan fill warna abu-abu > ukuran 10 x 1 cm ( dengan asumsi perbandingan 10% = 1 cm ). Jika kemampuan kita 100% maka objek ini akan terisi penuh.

Cara Membuat Volume Di Dalam Objek - 2

3. Duplikat persegi panjang tersebut > kemudian beri fill warna merah. Nanti yang warna merah ini kita akan jadikan volume fill tentang skill kemampuan kita.

Cara Membuat Volume Di Dalam Objek - 3

4. Disini skill kita akan dibuat dengan persentase 80% > rubah panjang kotak merah menjadi 8 cm > seleksi kotak merah dengan abu-abu > kemudian buat rata tengah vertical dan rata kiri.

Cara Membuat Volume Di Dalam Objek - 4

5. Tambahkan teks dengan keterangan kemampuan yang kita miliki disisi kanan dan kiri.

Cara Membuat Volume Di Dalam Objek - 5

6. Jika teman-teman ingin menambahkan beberapa keahlian lagi, cukup duplikat yang sudah ada > kemudian rename sesuai keinginan.

Cara Membuat Volume Di Dalam Objek - 6

Demikian teman-teman tips and trik dari saya tentang Cara Membuat Volume Di Dalam Objek. Teman-teman bisa explorer lagi agar lebih keren dan ekslusif. mudah – mudahan bisa bermanfaat, sampai ketemu ditutorial selanjutnya dengan pembahasan materi yang menarik. Terimakasih …