Memanfaatkan Fitur Transform Each Di Illustrator. Banyak fitur yang dapat kita manfaatkan di dalam setiap software design grafis salah satunya adalah di software adobe illustrator. Fitur ini sudah sangat familiar namun ada juga sebagian teman-teman yang masih bingung menggunakannya dan tidak tahu fungsinya.

Di pertemuan ini saya akan coba bahas, dengan judul artikel Memanfaatkan Fitur Transform Each Di Illustrator. Penasaran seperti apa ? ikuti terus tutorialnya sampai selesai dan temukan jawabannya.

Langsung saja agar tidak bingung kita akan coba praktikan. Teman-teman bisa buka adobe illustrator di komputer atau di laptop. Ikuti langkah-langkah Memanfaatkan Fitur Transform Each Di Illustrator dibawah ini :

1.Buat sebuah lembar kerja baru ukuran A4 landscape (29,7 x 21 cm).

http://kursusdesaingrafis.com/wp-content/uploads/2019/03/Memanfaatkan-Fitur-Transform-Each-Di-Illustrator-1.png

2. Buat sebuah kotak persegi menggunakan rectangle tool dengan ukuran 3 x 3cm. Letakan di lembar kerja paling kiri.

http://kursusdesaingrafis.com/wp-content/uploads/2019/03/Memanfaatkan-Fitur-Transform-Each-Di-Illustrator-2.png

3. Seleksi kotak persegi yang sudah dibikin > klik kanan > transform > transform each > muncul jendela panel transform each.

http://kursusdesaingrafis.com/wp-content/uploads/2019/03/Memanfaatkan-Fitur-Transform-Each-Di-Illustrator-3.png

4. Isi pengaturan kolom transform each seperti gambar dibawah ini > jika sudah diatur terakhir klik copy.

http://kursusdesaingrafis.com/wp-content/uploads/2019/03/Memanfaatkan-Fitur-Transform-Each-Di-Illustrator-4.png

5. Untuk melakukan pengulangan dengan format yang sama dengan sebelumnya adalah dengan cara tekan “Ctrl+D” sampai sesuai dengan kebutuhan kita. Maka objek akan terus berputar dan bergeser sesuai dengan setingan di panel transform each hingga menjadi seperti dibawah ini. Demikian hasil akhirnya.

http://kursusdesaingrafis.com/wp-content/uploads/2019/03/Memanfaatkan-Fitur-Transform-Each-Di-Illustrator-5.png

Jadi di dalam transform each kita bisa melakukan pergeseran, pergerakan atau perubahan suatu objek dengan efek bersamaan seperti scale, move, rotate, dan option lainnya.

Teman-teman juga bisa mencoba beberapa kolom lain yang ada di panel transform each. Karena option lainnya juga bisa menghasilkan perubahan yang berbeda.

Demikian teman-teman tips and trik dari saya tentang Memanfaatkan Fitur Transform Each Di Illustrator. Contoh diatas merupakan contoh sederhana, untuk bentuk dan modelnya bisa dikembangkan lagi. Mudah – mudahan bisa bermanfaat dan selamat mencoba, sampai ketemu ditutorial selanjutnya dengan pembahasan materi yang terbaru dan terupdate. Terimakasih …